Testimonials ( 31 )
(5,0/5)

Review By hanif,
hanif
bagus lengkap murah
24-01-2024
Verified Purchase
Review By Konsumen setia,
Konsumen setia
Toko elektronika lengkap dan bagus di sby
24-01-2024
Verified Purchase
Review By Desfianto,
Desfianto
Good
24-01-2024
Verified Purchase

Produk baru

Blog Search

Recent Articles

Berita DigiWare

Memilih Sensor Ultrasonik Dari MaxBotix untuk Berbagai Kebutuhan

cover

Sensor ultrasonik adalah sebuah instrumen yang sering digunakan untuk melakukan pengukuran jarak objek menggunakan gelombang ultrasonik. Pada sensor ultrasonik, umumnya terdiri dari dua macam hardware sensorik, hardware yang dimaksud adalah transducer yaitu perangkat yang berfungsi untuk menghasilkan dan mengirimkan gelombang ultrasonik, serta receiver yaitu perangkat yang digunakan untuk menerima pantulan gelombang ultrasonik yang dikirimkan transducer ke objek.

 

Di dalam dunia industri, sensor ultrasonik merupakan salah satu jenis sensor yang paling banyak digunakan. Sensor ultrasonik dipilih untuk kebutuhan industri karena sensor ini bisa diaplikasikan untuk keperluan indoor maupun outdoor serta performa pengukuran sensor ini tidak terpengaruh oleh cahaya, asap, debu, dan warna secara signifikan sehingga sangat cocok untuk lingkungan industri.

 

MaxBotix Inc adalah salah satu produsen sekaligus pengembang sensor-sensor ultrasonik dengan kualitas tinggi. MaxBotix memiliki berbagai sensor ultrasonik dengan bermacam spesifikasi yang ditawarkan dan sering digunakan untuk keperluan industri. Seiring dengan banyaknya tipe sensor ultrasonik ditawarkan oleh MaxBotix, kadang membuat kita bingung memilih sensor mana yang sesuai untuk aplikasi dan kebutuhan kita. Maka dari itu pada artikel kali ini kami akan memberikan panduan tentang bagaimana cara menentukan pilihan sensor yang cocok untuk aplikasi kita berdasarkan parameter-parameter seperti jarak deteksi, komunikasi, resolusi, dan lain sebagainya. Yuk simak penjelasannya pada ulasan di bawah ini.

 

Mengenal Prinsip Kerja Sensor Ultrasonik

 

Gelombang ultrasonik adalah gelombang suara yang memiliki frekuensi diatas batas pendengaran manusia, sehingga tipe gelombang suara ini tidak dapat didengar oleh telinga manusia. Komponen utama pada setiap sensor ultrasonik adalah transducer, transducer sendiri merupakan sebuah mikrofon yang digunakan untuk mengirim dan menerima gelombang ultrasonik. Umumnya sensor ultrasonik memiliki dua buah transducer yang masing-masing berfungsi sebagai transmitter dan receiver secara terpisah. Namun untuk sensor-sensor MaxBotix hanya menggunakan sebuah transducer khusus yang dapat mengirimkan dan menerima gelombang ultrasonik secara bersamaan dengan hasil yang sangat akurat, bahkan beberapa sensor tersebut memiliki resolusi 1 mm. Sensor ultrasonik menentukan jarak objek dengan cara mengalikan kecepatan gelombang suara dengan waktu tempuh gelombang. Sehingga didapatkan rumus sebagai berikut:

rumus

 

Memilih Sensor Ultrasonik yang Tepat

 

MaxBotix memiliki banyak varian sensor ultrasonik dengan berbagai spesifikasi yang ditawarkan. Umumnya MaxBotix memberikan format penamaan MBxxxx untuk sensor sensor ultrasonik yang mereka buat. Sensor yang paling sering digunakan untuk keperluan industri adalah seri HRXL-MaxSonar-WR yaitu seri sensor ultrasonik dari MaxBotix yang memiliki kemampuan weatherproof karena sudah memenuhi IP rating IP67 sehingga cocok untuk aplikasi di lingkungan indoor maupun outdoor. Berikut adalah tabel perbandingan spesifikasi yang dapat Anda jadikan acuan dalam memilih senosr ultrasonik seri HRXL-MaxSonar-WR.

tabel

 

Aplikasi Sensor Ultrasonik

 

  1. Mengukur Kedalaman Cairan dalam Tangki

    tanki

    Sensor ultrasonik adalah salah satu jenis sensor yang paling efektif untuk mengukur kedalaman air/cairan yang tersisa pada tangki. Dengan sensor ultrasonik kita bisa mengetahui kedalaman cairan dengan cara mengkalkulasi jarak antara permukaan air dengan transmitter ultrasonik, sehingga didapatkan hasil pengukuran yang cepat dan akurat.

     

  2. Smart Waste Management

    Smart wase Management

    Smart Waste Management atau pengolahan sampah pintar adalah suatu sistem pengolahan sampah yang dirancang untuk menambah efektifitas pengolahan sampah. Cara kerja sistem ini yaitu sensor ultrasonik diletakkan di atas wadah (container) penampung sampah, tujuannya yaitu untuk mengetahui kapasitas sampah di dalam kontainer. Ketika sampah sudah penuh, sensor akan mengirimkan informasi tersebut ke kontroler kemudian kontroler mengirimkan informasi lokasi dan kapasitas sampah secara wireless ke database pusat, sehingga petugas terkait bisa mengetahui container sampah di lokasi mana yang sudah penuh, selanjutnya petugas akan mengirimkan truk sampah untuk membawa sampah tersebut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

  3. Mengukur Ketinggian Air Bendungan

    Bendungan

    Sistem yang digunakan hampir sama seperti pada cara pengukuran air di dalam tangki, hanya saja medan yang dideteksi lebih luas. Sensor ultrasonik diletakkan di atas bendungan, kemudian sensor tersebut akan mengukur jarak permukaan air dengan transmitter sensor. Hasil pengukuran ketinggian air tersebut nantinya dapat digunakan oleh petugas untuk berbagai keperluan.

  4. Sistem Navigasi Robot

    ROBOT

    Dalam dunia robotika, sensor ultrasonik sudah sangat umum digunakan untuk kepeerluan navigasi robot. Sensor ultrasonik digunakan untuk mendeteksi objek penghalang yang ada di depan robot, sehingga si robot bisa menentukan harus bergerak ke arah mana ketika ada objek yang terdeteksi.

  5. Sistem Otomasi Industri

    Penghitung botol

    Sensor ultrasonik dari MaxBotix juga bisa digunakan sebagai sensor untuk sistem otomasi mesin industri. Sebagai contoh pada sistem penghitung jumlah botol pada konveyor. Sensor ultrasonik diletakkan di atas atau samping konveyor, kemudian ketika botol lewat di depan sensor maka gelombang ultrasonik akan memantul dari permukaan botol ke receiver, sehingga dapat digunakan acuan untuk menghitung botol.

 

Sebenarnya masih banyak lagi pengaplikasian sensor ultrasonik untuk berbagai keperluan, mulai dari untuk keperluan industri, mapping, pengukuran jarak, dan sebagainya. Dengan memaksimalkan fitur dan karakteristik dari gelombang ultrasonik, Anda dapat memaksimalkan jenis sensor ini untuk berbagai aplikasi atau project Anda.

 

Semoga Bermanfaat!